Permainan Menurut Gender, Perlukah?

19 August 2020

Sebagai orang tua tentu kita sering ketika membeli sesuatu kita memikirkan mengenai gender atau jenis kelamin anak kita, permainan menurut gender juga salah satu-nya selain toko pakaian, dan ketika membeli pakaian, kita dengan mudah melihat baju untuk perempuan dan laki-laki dimana dari toko tersebut sudah diberikan penanda untuk kedua jenis kelamin tersebut, tetapi ketika anda membeli sebuah mainan untuk anak anda, biasanya toko tersebut hanya menaruh di jenis kategori berbeda dimana mereka menjual produk tersebut dimana anda jika melihat rak yang ber-isi boneka barbie, maka di rak tersebut hanya akan ada boneka tersebut, dan hal itu membuat kita berpikir apakah kita harus memberikan mainan kepada anak kita sesuai gender mereka? Sama seperti ketika memberikan pakaian dimana untuk laki-laki biasanya kita memberikan warna biru dan anak perempuan biasanya akan diberikan warna pink.

Menurut pakar, warna atau jenis mainan yang anda akan berikan kepada anak anda bukanlah suatu masalah, hal hal yang selama ini dijadikan seperti masalah itu karena dari apa yang orang-orang lihat dimana mereka sudah tertanam bahwa biru untuk pria, sedangkan wanita pakai warna pink, dan hal ini yang biasanya juga terpikirkan oleh orang tua dan membuat mereka otomatis mencari warna tersebut sesuai gender mereka, dan itu juga sama dengan mainan, padahal untuk anak-anak, mereka hanya ingin bermain dan mereka tidak terlalu masalah apakah itu mainan untuk perempuan atau untuk laki-laki.

Orang tua sendiri sering berpikiran bahwa dengan memberikan mainan yang tidak sesuai gender mereka, maka hal tersebut akan merubah perilaku anak mereka, yang paling sering adalah ketika anak wanita bermain mobil-mobilan maka orang tua akan takut bahwa anak mereka akan menjadi seseorang yang tomboy, dan juga kebalikannya dimana ketika anak laki-laki bermain boneka barbie maka anak mereka akan menjadi kemayu, padahal yang perlu anda tahu bahwa imajinasi anak anda sangatlah luas dimana sebenarnya dengan memberikan anak anda mainan berbeda, imajinasi mereka akan menjadi berbeda dan tidak sama seperti yang kita pikirkan atau takutkan, dan hal itu memang sangat sulit untuk ditebak.

Permainan anak yang anda berikan tentu saja menjadi sarana bagi si anak agar mereka bisa mempelajari dunia yang baru, dan ketika anda sudah memberikan pemikiran bahwa pria hanya bisa bermain mainan robot dan mobil-mobilan dan tidak boleh bermain boneka, maka itu akan menjadi hal yang salah, anak sendiri selalu bermain berbeda-beda, ada yang suka bermain dengan suara, ada yang suka bermain berlari-larian, dan ada juga yang bermain dengan segala bentuk permainan, dan untuk itu, kita harus bisa mengendalikan si kecil dan salah satunya jika kita bisa memberikan mainan bagi mereka agar mereka bisa berpikir dengan luas.

Dan jika anak pria anda tertarik dengan permainan seperti my little pony, maka itu tidak menjadi masalah karena seperti anda tahu, permainan anak-anak tidak pernah bertahan lama dan selalu cepat berganti, hal ini tentu saja tidak perlu anda pikirkan, yang terpenting adalah ketika anak kita bermain kita bisa biarkan pola pikir kreatif anak kita menjadi lebih baik.

Dari beberapa penelitian, permainan anak yang tidak memikirkan gender adalah lego, binatang, dan juga alat-alat transportasi, selain itu kita juga sebagai orang tua bisa saja melibatkan beberapa mainan yang mengandung pelajaran, karena tentu saja hal tersebut bisa menjadi nilai plus untuk anak anda agar bisa belajar sambil bermain, dan tidak ada salahnya jika anak anda memang menyukai salah satu dari mainan tersebut anda bisa belikan dan ajak anak anda bermain sambil anda ajari anak anda mengenai permainan tersebut, tentu saja hal tersebut menjadi nilai plus untuk anak anda, jadi perlukah permainan menurut gender menurut anda? Tinggalkan komentar anda dibawah ini.

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a reply
Waktu Yang Tepat Berikan Handphone Kepada Si KecilAtur Jam Tidur Terbaik Anak Anda
All comments (1)
  • Elon
    29 April 2022 at 00:47

    All thanks to Mr Anderson Carl for helping with my profits and making my fifth withdrawal possible. I'm here to share an amazing life changing […] Read MoreAll thanks to Mr Anderson Carl for helping with my profits and making my fifth withdrawal possible. I'm here to share an amazing life changing opportunity with you. its called Bitcoin / Forex trading options. it is a highly lucrative business which can earn you as much as $2,570 in a week from an initial investment of just $200. I am living proof of this great business opportunity. If anyone is interested in trading on bitcoin or any cryptocurrency and want a successful trade without losing notify Mr Anderson Carl now on Whatsapp: +1(252)285-2093 Email: [email protected] Read Less

    Reply

Leave Your Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Free Call

We are pleased to answer all your questions
+62 888 1 800 900
Live Chat via Whatsapp!